Medinafm (Garut) – Nama Rinni Wulandari bukanlah nama yang baru di dunia musik Indonesia. sejak tahun 2007, Rinni sudah memulai karier sebagai penyanyi dengan merilis single hingga album yang menjadi hits dan disukai oleh pecinta musik Tanah Air. Berangkat dari kerinduanya untuk kembali produktif merilis karya – karya terbaru, Rinni kini telah siap menyapa dengan single terbarunya “Born Ready”.
“Di Tahun 2019, aku sedang menikmati momen menjadi seorang Ibu. Masih juga merilis beberapa single, tapi memang tidak terlalu produktif. Dan, sekarang Nord sudah cukup besar, aku siap untuk lebih produktif lagi’, jelas Rinni.
Born Ready, Diciptakan Rinni yang juga dibantu oleh sang suami Jevin Julian. Selain itu, Rafael, Gamaliel Tapiheru, hingga Neonomora menjadi musisi yang juga ikut ambil bagian dalam project terbaru Rinni ini. Diambil dari pengalaman pribadi Rinni, ‘Born Ready’ dibuat untuk mengingatkan pendengar lagu ini untuk tetap semangat dalam menjalani kehidupan.
“Untuk mereka yang masih mencari jalan keluar untuk setiap masalah masalahnya, untuk mereka yang meragukan diri sendiri, untuk mereka yang mengalami masa masa sulit dalam hidupnya kalian tidak sendiria. kalo aku aja bisa ngelewatinya pasti kalian juga bisa. Kita semua terlahir sudah siap untuk menjalani hidup. Kita sudah siap dibekali dengan kemampuan yang ada di diri kita. kita harus percaya pada diri kita dan mengeluarkan kemampuan yang ada. Hidup dengan segala upd and downya harus tetap dijalani. Tetap percaya bahwa seberat apapun masalahnya pasti akan terlewati,” Jelasnya.
Rinni merasa, setiap orang yang sedang ‘Berjuang’ dalam perjalanan hidupnya akan sangat relate dengan lagu ini.
Single ‘Born Ready’ sudah bisa dinikmati digerai aplikasi musik streaming, mulai dari spotify, Joox, Apple Music, dan lainya mulai tanggal 31 januari 2020. Nantinya sesuai dengan keinginannya untuk lebih produktif di dunia musik, Rinni akan merilis single terbarunya setiap 6 minggu sekali. ‘Dan single ini akan menjadi awal dari albumku yang juga akan dirilis tahun ini”, kata Rinni. So, are you Born Ready to welcoming Rinni Back ?
“Born Ready” diharapkan bisa menjadi pengingat bagi kita sebagai individu untuk bisa beriringan dengan teknologi tanpa harus meninggalkan esensi diri kita sebagai manusia. Dengan kembalinya Rinni yang akan rajin kembali merilis single itu juga menjadi tanda bahwa Rinni ingin menunjukan ke penikmat musik bahwa sebagai seorang Ibu Muda tetapi tetap produktif bisa menghasilkan karya.
Dengan kerendahan hati, semoga single Rinni Wulandari – Born Ready ini bisa menjadi ulasan positif untuk teman teman Media & tentunya bisa menjadi bagian databank lagu maupun playlist untuk teman teman Music Director’s Pula, terimakasih atas perhatian dan supportnya tak lelah kami ucapkan, Salam Musik Indonesia! (*)