Medinafm (Garut) – Nama Band Ilir7 langsung dikenal oleh seluruh pecinta musik pop Indonesia lewat single “Salah Apa Aku”, yang viral dipenghujung tahun 2019. Bahkan single ini didaulat menjadi nominasi peraih penghargaan Billboard Indonesia Musik Award 2020, untuk kategori Top Karaoke Song Of The Year dan Top Streaming Song Of The Year (Video).
Dari sisi musikalitas, single “Rezeki Anak Sholeh” masih mempertahankan paduan notasi notasi sederhana, yang dengan mudah bisa dicerna oleh pendengar, berpadu dengan warna vocal khas dari Ave, menjadi kekuatan tersendiri, dari single ini.
“Kalo untuk genre atau warna musik, kami mengusung musik pop kreatif, namun kami kembalikan kepada pendengar untuk memilah dan mengelompokan warna musik kami”, ungkap Ave memberi alasan diplomatis, tentang warna musik bandnya tersebut.
“Tidak bisa kami pungkiri kami lahir dari lingkungan keluarga pemain musik irama melayu di daerah kami, jadi seolah sudah menempel dengan sendirinya dengan musik yang kami ciptakan”, tambah Ave menceritakan pengaruh dalam warna musik Ilir7 Band.
Single ini sendiri mengusung tema ungkapan rasa syukur, atas semua rezeki yang sudah didapat, dengan tidak memilah besar atau kecilnya rezeki tersebut.
“Di single ini kami memilih pendekatan dengan lirik – lirik sederhana, dan menjauhkan dari kesan menggurui tentang hikmah dari sebuah rasa syukur. Tujuannya, supaya siapa pun yang mendengar lagu ini, dengan penuh kesadaran dan motivasi untuk bisa lebih meningkatkan rasa syukur, ini pun jadi motivasi bagi kami semua, untuk selalu bersyukur”, tambah Vic menjelaskan tema single terbarunya ini.
Semoga single ini sesuai dengan konsep musik yang menjadi standart play list, di Radio radio sahabat sahabat MD. Dengan segala kerendahan hati, kami berharap single ini bisa diperkenalkan kepada seluruh penikmat musik Indonesia. (*)