Adinda Permata Suci Nababan atau bisa dipanggil Dinda Permata siap merilis single terbarunya berjudul “Tak Sanggup Lagi” ciptaan Ato Angkasa dan Donall bergenre Dangdut remix dengan lirik melaw menyentuh perasaan hati.
Single yang bercerita tentang seorang perempuan yang sudah cukup bertahan dengan segala kekurangan pasangannya namun pada akhirnya merasa tidak sanggup lagi karena merasa terus disakiti.
Single yang terasa lebih melankolis ini memang betul-betul berisi curhatan seorang wanita yang tersakiti hatinya, dan ini berbeda dengan single sebelumnya yang lebih ceria, yaitu “Tak Segitunya Keleus”.
Di lagu ini Dinda bernyanyi dengan sangat menghayati bahkan tak terasa sempet melelehkan air matanya. Bagi Dinda lagu ini seperti mewakili isi hatinya dan sangat sesuai dengan karakternya.
Dinda, pada tahun 2009 pernah bergabung dengan grup musik girlband 5 BIDADARI. Grup musik yang beranggotakan lima orang cewek cantik-cantik ini bergenre Pop. Lagu utamanya kala itu “Jadikan Aku Sahabatmu” yang dirilis tahun 2011. Namun Pada tahun 2012 grup ini bubar, dan Dinda sempat membentuk Duo Adiva yang dibantu oleh keyboardist band Radja. Kemudian managemen juga sempat memintanya untuk tampil solo dan sempat menelurkan single dangdut “Aku Salah Apa”.
Perjalanan panjang Dinda di industri musik akhirnya memilih label besar NAGASWARA untuk memuluskan karirnya bernyanyi lewat genre dangdut. Dengan membawakan lagu perdananya ciptaan Denis dengan konsep Dancedhut bercerita tentang cowok yang berusaha dengan berbagai upaya godain cewek yang dia suka. Nah ini lagu kesannya mengingatkan kalau suka ya “Gak Segitunya Keleues” !!
Untuk ciri khas menurut cewek kelahiran Medan, 17 April 1992, merasa bahwa suaranya memiliki karakter yang kuat dan unik. Dengan fashion girly simpel ia yakini ketika ia diatas panggung bisa menghibur para penonton dan para fansnya yang berjuluk “Permataku” diambil dari nama belakang Dinda.
Harapan Dinda semoga lagu “Tak Sanggup Lagi” menjadi warna baru dan disukai oleh semua kalangan. Dan bagi Dinda sendiri bisa terus berkarya dan bisa membanggakan bagi keluarga dan juga NAGASWARA tempat Dinda bernaung mengembangkan karir bernyanyinya.
Sumber: Nagaswara