Medinafm (Garut) – Penyanyi pria asal kupang kelahiran 15 April 1997, akhirnya menelurkan album perdana setelah merilis 4 single jawaranya. “Jangan Rubah Takdirku“, “Cinta Luar Biasa“, “Hanya Rindu“ dan“Nyaman”. Album ini berjudul “Cinta Luar Biasa“.
Andmesh sudah dapat bernafas lega, karena Album ini adalah Album yang kerap ditanyakan oleh Andmeshia dan teman-teman media. Apalagi 3 Single Andmesh sebelumnya masuk ke urutan 5 besar di Chart100 terbaik Billboard Indonesia (edisi kesembilan, tanggal 20 November 2019).
Single pertama hingga single ke 4 Andmesh yaitu “Jangan Rubah Takdirku” yang dirilis pada tanggal 13 Desember 2017, “Cinta Luar Biasa” yang dirilis pada 2 November 2018, “HanyaRindu” yang dirilis 26 April 2019, dan single teranyar nya “Nyaman” yang dirilis pada 10 Oktober 2019, mendapat sambutan sangat luar biasa pada platform digital.
Yang paling fantastis adalah single “Cinta Luar Biasa”yang sudah meraih 51 juta kali stream. Begitu juga dengan video musiknyayang mencapai angka yang luar biasa, hingga 176 juta kali, dan juga single lainnya yang berjudul “Nyaman” telah mencapai angka 15 juta views dalam 1 bulan penayangan nya.
Dan Hari ini , bertepatan dengan launching album perdananya, Andmesh pun merilis music video dari single k-5 nya yang berjudul “Kumau Dia” yang juga sudah dapat dinikmati di semua kanal digital musik.
Dibawah naungan Hits Records bekerja sama dengan JMSI (Jagonya Musik & Sports Indonesia) & KFC Indonesia, album “Cinta Luar Biasa“ yang berisikan 9 lagu ini resmi dirilis di bulan November 2019. Album yang telah di nanti-nantikan ini berisikan 3 lagu yang telah hits (Jangan Rubah Takdirku, Cinta Luar Biasa, Hanya Rindu) dan membawa nama Andmesh Kamaleng ke dalam ranah industri musik Indonesia dan 4 lagu baru yang ditulis langsung oleh pemenang ajang Rising Star2017 ini.
Di album Cinta Luar Biasa ini, para pendengar bukan hanya dimanjakan oleh suara khas Andmesh Kamaleng yang sangat merdu, tapi juga dengan lagu lagu yg sangat indah dan akan membuat para pendengar akan berpikir dan berkata “Oh, ini Andmesh yang nyanyi ya?”
Lirik-lirik yang penuh makna, menjadi bagian kuat dalam lagu yang disampaikan Andmesh sehingga membuat pesan dari lagu lagunya terasa lebihdalam,simple, easy listening, namun tetap berkelas dengan aransemen yang berbeda untuk lagu lagu baru di album ini.
Album“Cinta Luar Biasa“ adalah bukti eksistensi Andmesh untuk serius berkarir dalam dunia tarik suara, yang akan membuatnya lebih dikenal bukan hanya sebagai penyanyi tetapi juga musisi di industri musik dan hiburan tanah air. So Buat kalian para Andmeshia (fans Andmesh, red), silahkan menikmati alunan merdu dari pria bersahaja yang memiliki Cinta Luar Biasa.
Profil Singkat Andmesh Kamaleng
Andmesh Kamalengatau yang lebih dikenal dengan Andmesh, penyanyi kelahiran 15 April 1997 yang berasal dari Nusa Tenggara Timur ini merupakan pemenang ajang pencarian bakat menyanyi yaitu Rising Star Indonesia musim kedua, yang ditayangkan di RCTI, dengan hasil voting terakhir sebesar 80% di babak Grand Final pada tanggal 27 Maret 2017.
Andmesh ini telah menggeluti dunia tarik suara dengan mengikuti berbagai lomba sejak ia duduk di bangku taman kanak-kanak (TK). Andmesh juga pernah ikut lomba nyanyi dari panggung ke panggung mulai dari bersolo karir hingga band yang sukses menjadi juara di Pensi SMA Kr.Mercusuar Kupang.
Ayah Andmesh merupakan pemain keyboard, Andmesh seringkali mengikuti ayahnya ketika manggung. Setelah ayahnya meninggal pada tahun 2014, Andmesh mulai bersolo karir.
Dalam naungan label musik Hits Records, Andmesh telah merilis single pertamanya yaitu “Jangan Rubah Takdirku” yang di ciptakan oleh Badai.
Dilanjutkan dengan Single ke 2 yang Berjudul “Cinta Luar Biasa” diciptakan oleh Faisal Resi. Dan Single ke 3 “Hanya Rindu” ciptaan Andmesh Kamaleng.
Ke-3 lagu tersebut berhasil menduduki Chart 100 Bilboard Indonesia, tak hanya itu juga Lagu “ Hanya Rindu” Andmesh juga di cover musisi International seperti Emma Heesters, Alexander Stewart, dan Kurt Hugo Schneider. (*)